Home » » Kata Mutiara – Bahagia/Kebahagiaan

Kata Mutiara – Bahagia/Kebahagiaan



Kata Mutiara - Bahagia / Kebahagiaan

Kata Mutiara Bahagia / Kebahagiaan

Kata Mutiara Kebahagiaan ini adalah kumpulan kata kata bijak mengenai rasa bahagia / kebahagiaan. Siapapun pasti ingin bahagia dalam menjalani hidup ini meski rintangan yang harus dihadapi begitu besar dan sangat beragam. Namun, dengan segala kerja keras dan doa, pasti kebahagiaan bisa diraih. Memang, meraih segala sesuatu membutuhkan proses, begitu juga dengan kebahagiaan, kita butuh proses mendapatkannya. Bukankah demikian?

Dan berikut ini adalah beberapa kata mutiara tentang kebahagiaan sebagai pelengkap kata mutiara lainnya, baca dengan seksama, semoga bisa mendapatkan kebahagiaan dengan membaca kata bijak kebahagiaan ini :

  • Andrea Polard mengatakan, Kebahagiaan adalah lorong sempit yang sulit; namun bisa terasa mudah hanya saat kita melewatinya.
  • Brian Tracy berkata, Kebahagiaan datang saat kau percaya akan apa yang kau lakukan, mengetahui apa yang kau lakukan, dan mencintai apa yang kau lakukan.
  • Agnes Repplier pernah mengungkapkan, Tidak mudah menemukan kebahagiaan pada diri kita sendiri; dan tidak mungkin menemukan kebahagian selain pada diri kita sendiri.
  • Ralph Waldo Emerson pernah berkata, Untuk setiap menit kau marah, kau telah kehilangan kebahagiaan selama 60 detik.
  • Seorang bijak mengungkapkan, Kebahagiaan terbesar dalam hidup adalah ketika kau masih diberi kesempatan untuk hidup.
  • Mahatma Gandhi mengatakan, Kebahagiaan adalah harmoni antara apa yang kau pikirkan, apa yang kau katakan, dan apa yang kau lakukan.
  • Dalai Lama berkata, Kebahagiaan bukanlah sesuatu yang sudah jadi. Ia tercipta oleh apa yang kau lakukan.
  • Seseorang pernah mengatakan, Berbahagialah kalian jika masih diberi kesehatan; Jika kau sakit sedikit saja, jangan pernah mengeluh. Karena kunci kebahagiaan adalah tak pernah mengeluh.
  • Albert Camus mengungkapkan, Kau tidak akan pernah bahagia selama kau terus mencari isi kebahagiaan; kau pun tidak akan pernah hidup selama kau selalu mencari makna kehidupan.
  • W.P Kinsella pernah mengatakan, Sukses itu bermakna mendapatkan apa yang kau inginkan; dan kebahagiaan itu bermakna menginginkan apa yang kau dapatkan.
  • Gabriel G. Marquez berkata, Tidak ada obat yang bisa menyembuhkan apa yang tidak bisa disembuhkan oleh kebahagiaan.
  • Aristoteles mengungkapkan, Kebahagiaan itu tergantung diri kita sendiri.
  • Fyodor D mengatakan, Manusia hanya suka menghitung permasalahannya; ia tidak pernah menghitung kebahagiaannya.
  • Aristoteles juga pernah berkata, Kebahagiaan adalah arti dan tujuan hidup; seluruh tujuan dan akhir keberadaan manusia. Seseorang pernah mengatakan, Kebahagiaan hidup hanyalah istilah belaka; teruslah hidup tanpa memikirkan kebahagiaan. Itulah kebahagiaan yang tak bisa diungkapkan dengan kata-kata.
  •  Jon Krakauer berkata, Kebahagiaan yang nyata itu terlihat jika dibagi.
  • Carry Jones mengungkapkan, Rahasia kebahagiaan adalah kebebasan; dan rahasia kebebasaan adalah keberanian.
  • Jodi Picoult mengatakan, Rumus Matematika Kebahagiaan: Realitas dibagi Harapan. Ada dua cara agar mendapatkan kebahagiaan: tingkatkan realitas hidupmu atau kurangi harapanmu.
  • Marcus Aurelius pernah berkata, Kebahagiaan hidupmu tergantung pada kualitas pemikiranmu.
  • Anne Frank dalam diarinya menuliskan, Orang yang berbahagia, siapapun itu, pasti membuat orang lain bahagia.
  • William James mengatakan, Tindakan tidak selalu membawa kebahagiaan; tapi tidak ada kebahagiaan tanpa tindakan.
  • Steve Maraboli mengatakan, Kebahagiaan bukanlah berarti tidak ada permasalahan; kebahagiaan adalah kemampuan mengatasi permasalahan.
  • Epictetus pernah berkata, Kekayaan bukan berarti memiliki banyak harta; tetapi memiliki sedikit keinginan.
  • Leo Tolstoy mengungkapkan, Jika kau ingin bahagia, maka berbahagialah.
  • Mark Twain pernah mengatakan, Jika kau ingin membahagiakan dirimu sendiri, cobalah membahagiakan orang lain.
  • Seseorang pernah berkata, Engkau tidak bisa selalu memiliki kebahagiaan; tapi kau bisa selalu memberikan kebahagiaan.
  • Colette mengungkapkan, Berbahagialah. Karena bahagia adalah satu cara menjadi bijak.
  •  William Saroyan berkata, Kebahagiaan terbesar yang bisa kau miliki adalah kau mengetahui bahwa kau tidak membutuhkan kebahagiaan.
  • Maxim Gorky pernah mengatakan, Kebahagiaan selalu tampak kecil ketika kita memegangnya; tapi saat kau melepaskannya, kau langsung akan tahu betapa besar dan berharganya kebahagiaan itu.
  • Leslie Caron berkata, Agar memiliki kebahagiaan paling membahagiakan, kau harus memiliki penderitaan dan ketakbahagiaan paling menderitakan. Jika tidak, bagaimana bisa kau tahu kapan kau bahagia?

Demikianlah beberapa kata mutiara bijak mengenai kebahagiaan. Semoga kita bisa mengambil banyak hikmah dan pelajaran tentang kebahagiaan. Selamat berbahagia dan salam berkata..

Refrensi : berkata dan jagatmotivasi.com

Jangan lewatkan baca Apa Itu Kebahagiaan?

Thank you for reading article Kata Mutiara – Bahagia/Kebahagiaan




0 comments:

Post a Comment

Sponsor

Popular Posts

Blog Archive

Powered by Blogger.